Sejarah LPQI

Lembaga Pendidikan Qur’an Isyarat – Provinsi Nusa Tenggara Barat (LPQI – NTB) adalah lembaga yang bergerak dibidang pendidikan, khususnya pendidikan Al Qur’an yang berbasis bahasa isyarat yang diperuntukkan bagi mereka yang berkebutuhan khusus / disabilitas / difabel tepatnya bagi PDSRW (Penyandang Disabilitas Sensorik Rungu Wicara)

LPQI-NTB diresmikan pada tanggal 8 September 2022 oleh bapak Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, SE. MSc didampingi oleh Kakanwil Kemenag Provinsi NTB, Dr. Zaidi Abdad dan juga dihadiri oleh tim LPMQ Kementerian Agama RI serta tokoh agama dan tokoh masyarakat se-pulau Lombok